SEPTEMBER CERIA DI SMKN 3 PAMEKASAN

Bagi SMKN 3 Pamekasan bulan september ini merupakan bulan yang ceria, pasalnya sederetan prestasi didapatkan dengan raihan yang cukup gemilang. Selain itu terdapat juga peserta didik yang merasa sangat ceria karena berangkat ke Singapura mewakili propinsi dalam suatu lomba.

Sederetan prestasi yang ditorehkan peserta didik SMKN 3 Pamekasan antara lain :

Muhammad Ghalib Hidayatullah dan Deni Irmawan Juara 2 dan 3 lomba foto fotografi dalam rangka “KOMSOS KODIM PAMEKASAN”

Lomba ini berjenjang ke tingkat provinsi yaitu diselenggarakan oleh KODAM dan saat ini sedang menunggu penilaian hasilnya. Pembimbing pada lomba ini adalah Bpk. Arizal Slamet, S.Pd

Denisa Anoerizi Yulia dan Sandi Maulana masuk grand final di LPP RRI Sumenep pada tanggal 11 September 2019

Lomba ini berjenjang dan diselenggarakan di setiap daerah yaitu diselenggarakan oleh Stasiun Radio yang berjejaring dan saat ini sedang menyiapkan lomba menuju final. Pembimbing pada lomba ini adalah Bpk. Lius Sukarman, S.Pd

Jadwal Tayang Gen1:

1. SMK Kawung 2 Surabaya, 5 Sept 2019
2. SMA Giki 2 Surabaya, 11 Sept 2019
3. SMA Wachid Hasyim 1 Surabaya, 12 Sept 2019
4. SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo, 18 Sept 2019
5. SMKN 1 Geger Madiun, 19 Sept 2019
6. SMA Dwijendra Denpasar, 25 Sept 2019
7. SMK Dwijendra Denpasar, 26 Sept 2019
8. SMAN 2 Ponorogo, 2 Okt 2019
9. SMK Kawung 1 Surabaya, 3 Okt 2019
10. SMA Parisada Amlapura Karangasem, 9 Okt
11. SMAN 1 Kencong, 10 Okt 2019
12. SMK Pawiyatan Surabaya, 16 Okt 2019
13. SMK 1 Pancasila Ambulu, 17 Okt 2019
14. SMKN 1 Bangkalan, 23 Okt 2019
15. SMAN 1 Sumenep, 24 Okt 2019
16. SMA Ipiems Surabaya, 30 Okt 2019
17. SMA Muhammadiyah 1 Sumenep, 31 Okt 2019
18. SMAN 10 Malang, 6 Nov 2019
19. SMKN 3 Pamekasan, 7 Nov 2019
20. SMKN 9 Malang 13 Nov 2019

Adinda Hafita Dewi keluar sebagai juara Grand Final Lomba Festival Kecerdasan dalam acara Festival Wirakarya Kampung Kelir Pramuka 2019

Lomba ini berjenjang dan saat ini mewakili tingkat Provinsi di Malaysia-Singapura tanggal 3-8 September 2019. Pembimbing pada lomba ini adalah Bpk. Hamid, S.Ag, Ibu Nurul Azizah M., S.Pd dkk.

Moh Rizki Maulidi dan Agyl Febriyanti, mendapatkan emas pada kejuaraan Taekwondo antar pelajar se Jawa timur di kota batu

Lomba ini tidak berjenjang dan mereka bertiga dari jurusan Multimedia dan ada yang masih duduk dibangku kelas X . Pembimbing pada lomba ini adalah Bpk Sudiyanto, S.Pd

 

The following two tabs change content below.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *